Lorenzo- Rossi Bilang ‘Aku yang Menang atau Kita Crash Bareng’

Menjelang MotoGP Catalunya 2023, Jorge Lorenzo mengisahkan ulang duel sengitnya dengan Valentino Rossi di dalam seri tersebut 14 tahun lalu.

Pada masanya, Lorenzo sempat punya rivalitas cukup sengit dengan Rossi. Bahkan semasa keduanya sama-sama masih membela tim pabrikan Yamaha.

Salah satunya adalah duel dahsyat di antara kedua rider tersebut ketika saling pacu di lap-lap terakhir MotoGP Catalunya 2009. Lorenzo masih ingat betul rinciannya.

Baca juga: Valentino Rossi Masih ‘Panas’ sama Marc Marquez soal Sepang 2015

“Gerakan luar biasa dari Valentino,” kata Lorenzo seperti dilansir Crash, mengenang momen dirinya disalip Rossi diMontmelo 14 tahun lalu.

“Aku tancap gas lagi saat trek lurus, mendekatinya, tapi hal serupa terjadi lagi. Ini adalah tikungan terakhir. Aku berupaya menyalip lewat segala penjuru tikungan. Tapi Valentino kelewat cepat. Luar biasa,” tuturnya.

Jorge Lorenzo juga memuji daya saing mantan rekannya tersebut. The Doctor sangat kompetitif!

Baca juga: Jorge Lorenzo Resmi Masuk MotoGP Hall of Fame

“Ia membuat yang mustahil jadi bisa terwujud! Ia tidak mau kalah dariku dalam balapan itu. Ia pun bilang ‘Oke, aku akan mengusahakan segalanya, mengambil semua risiko, aku akan menang atau kita berdua keluar lintasan dan crash’.”

“Bahkan walaupun aku kalah di balapan itu, menurutku momen tersebut adalah duel paling spektakuler dalam sejarah MotoGP,” sebut Lorenzo.

Semasa membalap, Lorenzo acapkali dikabarkan tidak harmonis dengan Valentino Rossi. Belakangan, Rossi mengaku sudah berdamai dengan Lorenzo.

Baca juga: Rossi: Lorenzo Sekarang Teman Saya

Lorenzo sendiri menyudahi MotoGP 2009 di bawah Rossi yanhg menjadi juara dunia. Bagi Lorenzo, MotoGP Catalunya sendiri pernah dimenanginya enam kali, cuma kalah banyak dibandingkan di sirkuit Mugello.

Lantas, bagaimana prediksi Jorge Lorenzo untuk MotoGP Catalunya 2023 pada akhir pekan ini? Ia menjagokan salah satu muridnya Valentino Rossi: Francesco Bagnaia.

“Ia amat tangguh secara mental, dengan tingkat kepercayaan diri tinggi setelah meraih sedemikian banyak kemenangan,” ucap Lorenzo soal Bagnaia.

(krs/pur)